December 21, 2011

Android Emulator -2

Jika saya sebelumnya membahas tentang YouWave untuk emulator Android, maka dalam kesempatan ini saya akan mengulas aplikasi khusus untuk menjalankan aplikasi android di PC. Runs Android Apps on Your Windows PC

Selain menjalankannya di platform mobile, sebagian pengguna mungkin ingin juga menjalankannya di komputer desktop, yang tentunya dirasakan bakal lebih leluasa dalam menggunakan berbagai aplikasi Android itu, sebut saja dengan kemudahan mengetik dengan menggunakan keyboard, atau menggunakan mouse, dan dengan tampilan layar yang tentunya lebih lebar dari layar ponsel.


Untuk itulah kini telah hadir sebuah software bernama Bluestacks yang menawarkan kemampuan untuk menjalankan aplikasi Android, di komputer desktop/laptop PC Windows. Dengan software yang diberi nama Bluestacks App Player ini pengguna Android bisa menggunakan aplikasi favoritnya yang selama ini hanya bisa digunakan pada perangkat Android namun kini bisa juga dijalankan pada komputer PC.
Pada dasarnya, Bluestacks merupakan sebuah software emulator yang mensimulasikan perangkat Android di PC, sehingga penggunaan aplikasi Android bisa dijalankan secara fullscreen seperti kalau aplikasi itu dijalankan di Android.

Berbeda dengan emulator Android resmi disediakan oleh pengembang Android yang ditujukan untuk pengembang aplikasi, Bluestacks App Player lebih ditujukan untuk para pengguna (user), sehingga memang di desain sedemikian rupa supaya aplikasi Android yang dijalankan di Windows bisa benar-benar digunakan layaknya penggunaan aplikasi itu di perangkat Android.




Bagikan/Simpan/Bookmarks


December 16, 2011

Shaun The Sheep - GAME

Tags
Inti dari seri animasi ini tentang Shaun yang memiliki kecerdasan seperti manusia, kerativitas, dan tingkah laku dalam lingkungan peternakan. Di dalam episode Shaun the Sheep, selalu saja ada masalah baik dari kawanan domba sendiri ataupun dari peternak yang membuat Shaun "turun tangan" menyelesaikan masalah tersebut. Berbagai adegan lucu juga dihadirkan dalam seri animasi ini. Berulang kali kawanan domba menghindar dari Bitzer (meskipun kadang-kadang Bitzer sendiri ikut dalam petualangan), dan juga menghindari penemuan oleh Peternak, karena kawanan domba tidak ingin Peternak ikut campur dalam petualangan mereka (meskipun kadang-kadang akhirnya Peternak ikut dalam petualangan)

Animasi Shaun the Sheep ini seperti komedi diam klasik, karena tidak ada dialog atau percakapan dengan bahasa yang ditampilkan dalam animasi ini, sekalipun manusia. Tetapi, beberapa ekspresi ditambahkan seperti geraman sederhana, embikan, atau beberapa ekspresi lain yang seperti manusia yang melambangkan suasana hati masing-masing.

Jika tahun 2010 game si Burung Marah adalah game terfavorit dan paling banyak di download, maka inilah game yang menurut saya adalah game terbaik di penghujung 2011 (setidaknya di Indonesia). Dalam Angry Bird anda harus berjuang menyelematkan telur atau teman si RIO, maka dalam Game Home Sheep Home ini Shaun, Timmy, dan Shirley akan berjuang bersama-sama untuk menyelesaikan misi merebut kaos kaki sebanyak-banyaknya dalam perjalanan mereka.







Shaun dan kawan-kawan akan menemukan banyak rintangan. Karakter masing-masing tokoh akan nampak dalam permainan ini. Justru karena perbedaan tersebut, mereka harus bekerjasama untuk menyelesaikan misi. Shaun yang cerdas, Shirley yang gemuk, dan Timmy yang masih bayi harus bahu-membahu menyebrangi kolam, berlompatan antar Mobil, balon, atau apapun yang bisa dilompati. Tak hanya itu, mereka juga harus rela berdiri di atas dinamit dan menunggu ledakannya untuk bisa menyelesaikan misi. Sungguh suatu pengalaman kerjasama yang lucu, unik, dan cerdas.

Beberapa screenshoot yang bisa saya tampilkan di sini adalah sebagai berikut :




Tertarik, silahkan :
DOWNLOAD














Bagikan/Simpan/Bookmarks


December 2, 2011

Yahoo! Messenger 11.5.0.152 Realease 30 Nopember 2011

Yahoo Messenger ada yang baru lho! Setelah berhasil mengintegrasikan Chat Facebook dalam YM,  Apa saja kelebihannya dibanding versi sebelumnya? Berikut ulasan saya tentang YM 11.5.0.152 ini :

1. Sharing Music/picture/Video Youtube
ini, dia fitur baru yang diunggulkan.. kita bisa menonton Video dari Youtube bareng teman chat kita.. atau liat foto bareng-bareng.. dijamin seru.

2. Tab Chat
Fitur ini tampil lebih sederhana dan ringkas. Jika selama ini kita chat dengan banyak teman akan muncul di banyak jendela.. maka di fitur baru ini, teman yang chat akan ditampilkan dalam satu jendela dengan fungsi multi tab. Fitur ini mirip fitur browser Mozilla atau Google Chrome..

3. Smiley bisa ditampilkan Semua

Diakui oleh Yahoo, bahwa selama ini banyak icon smiley yang disembunyikan dan tidak semua orang bisa / tau cara menggunakan hidden icon ini. Dalam versi terbaru ini, semua icon smiley ditampilkan dalam jendela chat utama.

Lebih jelasnya , berikut penjelasan resmi dari Yahoo :


  • Tabbed IM - Salah satu yang paling sangat dicari fitur! Kami mendengar Anda keras dan jelas bahwa kemampuan untuk secara efektif mengatur dan mengelola percakapan Anda adalah penting. Tidak ada kekacauan lebih atau juggling - dengan IM tab, Anda bisa chatting dengan semua teman Anda dari satu jendela mudah dan nyaman ..
  • Peningkatan Manajemen Spam - Kami membenci spam seperti halnya Anda, dan pertempuran kita melawan itu adalah salah satu yang sedang berlangsung. Jika Anda telah menerima undangan dari orang asing acak, Anda sekarang dapat mengabaikan permintaan menambahkan beberapa dengan satu klik.
  • Baru Games Sosial - Tingkat up pada bagaimana Anda tetap berhubungan dengan teman dan keluarga. Dengan lebih dari 70 game menarik seperti Monster Backyard, Kota Praja dan ourWorld, Yahoo! Messenger memungkinkan Anda chatting dan bermain game dengan teman-teman pada saat yang sama! Dapatkan teman Anda terlibat dengan berbagi kegiatan permainan dan bermain-status sehingga teman-teman dapat bergabung permainan Anda dan Anda dapat bergabung mereka.
  • Mudah Akses ke Kontak terkini - Anda mungkin memiliki lebih dari seratus teman Messenger, tapi kebanyakan dari kita chatting dengan hanya segelintir - dan biasanya segelintir yang sama - secara teratur. Kontak terakhir Anda sekarang muncul di bagian atas daftar kontak Anda, sehingga cepat dan mudah untuk menjangkau teman-teman IM Anda secara teratur.
  • Pengarsipan Smart - Mencari sebuah percakapan IM lama belum pernah lebih mudah. Riwayat obrolan Anda sekarang dikategorikan oleh teman-teman, dengan percakapan Anda yang paling terakhir muncul pertama. Terlebih lagi, percakapan IM Anda dapat diambil dari PC atau browser web di mana Anda harus sign in ke Yahoo! Messenger.
  • Snap dan Berbagi - Tambahkan warna lebih untuk percakapan chatting Anda! Selain foto, Anda sekarang dapat mengambil snap shot cepat layar komputer Anda dan mudah berbagi dengan teman-teman Anda.
  • Akses Cepat untuk Semua Emoticon - Yahoo! Messenger selalu memiliki beberapa emoticon tersembunyi yang tidak tersedia di menu emoticon, yang berarti Anda harus menghafal shortcut mereka. Sekarang Anda tidak lagi harus memutar otak Anda untuk mengingat pintas untuk emoticon monyet (itu, bagi mereka yang menjaga skor). Menu emoticon memberi Anda akses cepat ke semua emoticon, dan bahkan mengingat yang paling sering Anda gunakan!
  • Sekarang di Romania juga - Akhirnya, kita menghargai semua pengguna kami di seluruh dunia dan mencoba sebanyak yang kita bisa untuk memberikan pengalaman yang benar-benar lokal. Dengan rilis baru ini, jutaan pengguna di Rumania sekarang akan dapat menggunakan Yahoo! Messenger dalam bahasa Rumania dengan memilihnya dari kotak bahasa di halaman sign-in!
Untuk mendownload versi terbarunya, silahkan klik DISINI





Bagikan/Simpan/Bookmarks


November 13, 2011

Hadrah - Sebuah Seni Budaya dari Madura

Bagi sebagian masyarakat Madura, Hadrah sering dipergunakan sebagai pengiring dalam acara pernikahan. Seni budaya yang bernafaskan Islam ini, sebenarnya sudah lama ada dan berkembang ditengah-tengah masyarakat.  Awalnya, kesenian yang bernafaskan Islam ini bertujuan untuk membangunkan kaum muslimin bersantap sahur pada bulan ramadhan, serta dimainkan dalam acara walimatul urs sebagai pertanda diberlangsungkannya pernikahan. Kini, seni hadrah menjadi salah satu media dakwah melalui iringan musik, tari, dan syair lagu yang dapat menghibur pemirsanya.

Kesenian Hadrah ini, biasanya dimainkan oleh 23 sampai 45 orang. Terdiri dari, seorang pemfidha' (penyanyi), pemukul hadrah sayap kanan dan kiri, serta as tengah yang berfungsi untuk memulai rudhad (menari) dan ngedrad (tepuk tangan). Sedangkan yang lainnya, diposisikan sebagai perudhad (penari) mengiringi lantunan lagu dan musik yang dimainkan.

Dalam rangka mengikuti perkembangan jaman, seni hadrah pun mengalami perubahan. Alat musik yang hanya berupa rebana dan bedug (jidor) rupanya tidak mampu menggugah minat generasi muda jaman sekarang. Alat musik lain mulai dikombinasikan seperti ketipung, gendang, electone, bahkan gitar dan drum. Sehingga lahirlah kesenian Hadrah Modern. 

Perkembangan saat ini, selain digelar dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan pernikahan, kesenian ini juga mulai ditampilkan disetiap acara-acara hari besar nasional dan hari besar Islam yang lain. Malah, sering kali dalam acara khitanan dan walimatul haji, bahkan peringatan kemerdekaan, kesenian Hadrah ini selalu ditampilkan.

Seperti apa bentuk kesenian ini? Silahkan simak beberapa lagu hadrah berikut ini :






atau ini :















Jika ingin mendownload MP3 Hadrah Madura koleksi saya, silahkan download disini :

Selamat Menikmati










Bagikan/Simpan/Bookmarks


November 1, 2011

Bodyguard - Ringtone

Acara nonton bareng di kampungku seperti yang pernah ditulis dalam postingan sebelumnya disini, kini terus berlanjut. Tiap malam minggu kami memutar film layar tancap di kampung tercinta ini. Dan yang pasti, filmnya harus film Bollywood. hehehehe... Beberapa judul yang telah diputar adalah : Khuda Gawah (1993), Roop Ki Rani Choron Ka Raja (1993), Mr. Bechara (1995), Nagina, dan Bodyguard (2011).

Malam minggu kemarin muter film baru yang berjudul "Bodyguard" yang dibintangi Salman Khan dan Kareena Kapoor. Film ini merupakan film adaptasi dari film lama yang dibintangi Kevin Costner dan Whitney Houston tahun 1992. Dengan penyesuaian kisah agar lebih sesuai dengan perkembangan zaman, film Bodyguard ini cukup mampu menghibur penonton.

Alkisah, Bodyguard Lovely Singh (Salman Khan) adalah seorang pria setia, jujur, baik dan setia kepada Sartaj (Raj Babbar). Sartaj, meminta Lovely untuk menjaga putrinya, Divya (Kareena Kapoor) siang dan malam


Lovely melakukan tugasnya dengan sangat baik, namun ia tidak menyadari bahwa Diyya menyamar ditelefon sebagai Chhaya , dan jatuh cinta padanya. Kisah cinta melalui telepon inilah yang menjadi hal cukup menarik. Tanpa kenal rupa dan fisik, seseorang bisa jatuh cinta melalui obrolan di telephone. Sangat aktual..! Hal di luar kendali ketika musuh Sartaj mencoba membunuh Divya disaat Sartaj menduga bahwa Lovely yang menculik putrinya

Ada hal yang mungkin akan selalu diingat penonton dari film ini, yaitu ringtone BB Lovely Singh yang hampir selalu berdering sepanjang film. Anda ingin tahu seperti apa ringtonenya?silahkan download disini :


Download ke Hape mu | Bikin Ringtone sendiri







Bagikan/Simpan/Bookmarks


October 25, 2011

I Hate Slow

Tags
TURUT BERDUKA CITA...........






Bagikan/Simpan/Bookmarks


October 4, 2011

Nostalgia Menonton Bioskop

Sekitar 25 tahun silam, di kota Malang, Setiap kali menerima uang saku, saya senantiasa menyisihkan uang yang tak seberapa besar jumlahnya itu untuk “memanjakan diri” menonton film di Bioskop-Bioskop pinggiran yang ketika itu ramai bertebaran di kota Malang. Belum ada VCD /DVD Player yang begitu marak saat ini, justru Laser Disc Player dengan keping cakram besar atau video player VHS/Betamax yang menjadi sarana hiburan visual non bioskop dan hanya dimiliki oleh segelintir orang karena harganya masih cukup mahal. JAYA, Mulia, Garuda, KABALON, dan TENUN adalah nama gedung bioskop di sekeliling kampungku - sebuah pemukiman kaum urban di tengah kota Malang.



Menonton di bioskop kelas menengah-bawah selalu menjadi prioritas saya. Paling tidak, meski suaranya tidak menggelegar dan AC-nya tidak terlalu dingin, saya masih bisa menikmati sajian filmnya. Yang penting pas di kantong, nyaman dimata dan tentu hati jadi ikut terhibur, jadi tak masalah!. yang penting MERIAH. Perasaan bersama untuk menikmati tayangan bioskop di dalam satu ruangan adalah rasa nyaman tersendiri ketika menonton bioskop. Rasa inilah yang kini mulai terasa hilang ketika menonton sebuah film.

Semakin meluasnya bioskop-bioskop berteknologi tinggi yang mampu memberikan kenyamanan mewah dan eksklusif pada penontonnya, merebaknya peredaran VCD dan DVD Bajakan serta semakin berkembangnya teknologi 3D untuk piranti visual di rumah membuat bioskop-bioskop pinggiran kian tergerus dan akhirnya mati. Kendati demikian, kenangan dan nostalgia yang pernah saya alami menjadi memori indah yang senantiasa saya simpan dengan baik dalam hati.

Berdasarkan kegemaran tersebut, sempat terbersit untuk mengulang masa-masa itu, ketika kami sesama warga kampung janjian untuk menonton film baru yang diputar di gedung bioskop terdekat. Bersorak ramai ketika sang jagoan datang, atau bertepuk tangan ketika sang jagoan berhasil melumpuhkan musuh,... sungguh, sebuah kenangan yang manis untuk tetap bertahan di kepalaku ini.

Gayungpun bersambut, ketika seorang teman menawarkan sebuah proyektor. Segera saya kumpulkan teman-teman pemuda di kampung ini. Saya mengutarakan maksud dan ide untuk membuat layar tancap di kampung ini untuk mengenang masa-masa manis menonton bioskop.

Rupanya kawan-kawan setuju. Mereka langsung bersemangat dan segera membagi tugas. Saya kebagian menyiapkan materi tayangan, komputer, dan proyektor. Adnan mendapat tugas sebagai marketing merangkap annauncer, Fandi kebagian tugas menyiapkan layar dan soundsystem. Tak lupa, Amin si penjual Bakso kami kontak untuk mensponsori (atau lebih tepatnya menjamin konsumsi bagi panitia). Cak Rohman yang anggota Polri sebagai kepala keamanan kampung, kami kabari untuk mengawal kegiatan kami. Pak RW dan seluruh ketua RT juga kami beri tahu tentang kegiatan ini. Hasilnya, semua mendukung.... Hebohlah kampung kami.

Woro-woro yang dikumandangkan si Adnan langsung mendapat respon positif. Berkali-kali SMS masuk ke HP kami untuk sekedar menanyakan film apa yang akan diputar pada malam minggu mendatang. Kami tetap tutup mulut. Biarlah film yang akan diputar tetap menjadi rahasia panitia.

Hari Sabtu, 01 Oktober 211 tepat jam 19.30, layar sudah terkembang tepat di perempatan gang. Layar inipun seadanya, sebuah banner ukuran 6m x 4m bekas acara peringatan keagamaan beberapa waktu lalu. Musik dangdut kegemaran Fandi menjadi magnet tersendiri untuk menarik warga. Jam 20.00 proyektor, laptop, dan materi film sudah siap. Agar lebih memikat, Trailer Film Utama menjadi urutan pertama film yang akan diputar.

Dan BENAR.... warga kampung bersorak ramai.. ketika mengetahui film yang akan ditontonnya... KHUDA GAWAH.........! Sebuah film Box Office Bollywood tahun 1991 yang dibintangi Amitabh Bachan dan Sri Devi. Setelah Trailer, kami menayangkan kilas balik perjalanan dan kegiatan Jamaah Sholawat di kampung ini hingga prestasi-prestasi yang dihasilkan. Para penonton berteriak seru bahkan ada yang terpingkal-pingkal ketika mereka melihat wajah mereka sendiri dalam tayangan "Bioskop" ini.

Dan akhirnya, tepat jam 21.00 Film Khuda Gawah diputar. Kami bersorak ramai ketika sang jagoan datang, atau bertepuk tangan ketika sang jagoan berhasil melumpuhkan musuh,... dan ikut menangis ketika filmnya menyuguhkan adegan sedih. sungguh, sebuah kenangan yang terlalu manis untuk dilupakan... Sebuah kebahagiaan tersendiri ketika melihat mereka bahagia...!





Bagikan/Simpan/Bookmarks


September 22, 2011

Smartphone Android Lokal

Tags



Dalam artikel sebelumnya di sini, saya mengulas tentang android dan android emulator dan beberapa ponsel branded yang telah terjun untuk memperebutkan pasar android.. Rupanya, vendor lokalpun tidak mau kalah. Setelah berjibaku memperebutkan cerukan pasar ponsel low end, kini vendor lokalpun bersiap-siap dengan amunisi Android. Tetap konsisten dengan ciri khasnya, dual sim dan tv tuner. Keseriusan dari vendor lokal perlu diperhitungkan,  kini berani bermain di sektor ponsel Android yang lebih banyak didominasi oleh ponsel branded.

Berikut beberapa pilihan ponsel yang bisa dijadikan pilihan untuk anda yang berminat mencoba Android Dual SIM :

Nexian Ultra Journey dan Nexian Cosmic Journey

Dua penerus generasi Journey ini bisa dikatakan serupa tapi tak sama. Karena selain tampilan yang hampir kedua Nexian tersebut juga hadir dengan dukungan koneksi 3G dan juga sudah dilengkapi dengan Dual Kamera 3MP dan VGA.

Nexian Ultra Journey 1.500.000  
LCD 3.2 inci HVGA with Capacitive Multitouch, Dual Camera 3.0 MP & VGA, JAVA, WiFi, Bluetooth, FM Radio

Nexian Cosmic Journey    1.500.000
LCD 3.5 inci HVGA Capacitive Multitouch, Camera Dual 3.0 MP Camera, WiFi, Bluetooth, FM Radio, Video Player, Audio Player

IVIO DE 38 dan IVIO  DE 88

IVIO DE38 adalah ponsel seri terbaru dari Ivio yang mendukung sistem operasi Android v2.2 (Froyo). Ponsel cerdas ini pun menyediakan dual on GSM-GSM  sedangkan pada Ivio DE88 sedikit berbeda dimana  SIM 1 untuk GSM dan SIM 2 bersifat hybrid yang dapat digunakan sebagai GSM atau CDMA.
  
layar : 3.5 inci, 3.2MP Camera with flash and Auto-Focus, Dual SIM On GSM+GSM, Capacitive Touch Screen, Multi Gesture, Android OS v2.2 Froyo

IVIO DE 88   -  1.350.000
Layar: 3.2 inci, HVGA TFT LCD, Kamera: 5MP, autofocus, LED Flash; Prosesor: MSM 7627; OS: Android 2.2 Froyo; Memori internal: 512 MB Flash ROM dan 256 MB DRAM; Memori eksternal: microSD up to 16GB
Cross AD202
Cross yang sebelumnya lebih banyak merilis ponsel Qwerty kini beralih ke ponsel layar sentuh Android  Froyo. Namun Selling point dari Cross AD 202 adalah harganya itu sendiri yang tergolong murah di kelas Android.

Cross ASd 202 - 975.000  
Layar 2,8 inciQVGA Resistif dan 42 ikon menu MP3/3GP /MP4 Player, Radio FM dan TV Analog, kamera 2 MP

Axioo Vigo 350
Ada hal yang menarik dari Axioo Vigo 350, dimana adanya fitur Smart Switch Scenes dimana fitur ini memungkinkan penggunannya mengganti tema khusus.  Fitur ini dimaksudkan agar penggunanya agar lebih nyaman didalam sajian Wallpaper dan aplikasi  pilihan sesuai dengan aktivitas.

Axioo Vigo 350 - 2.300.000  
LCD 3.5 TFT Transmissive, SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email, IM, kamera : 5 MP AutoFocus

Bagikan/Simpan/Bookmarks


September 20, 2011

Classic Menu MS. Office 2007 and 2010

Tags
Apakah anda pengguna MS. Office 2007 atau 2010? Memang, dari tampilannya, MS. Office 2007 sangat berbeda dengan versi sebelumnya (Ms. Office 2003/XP). Lebih cantik. Akan tetapi, mungkin anda frustasi dengan hilangnya beberapa menu yang biasa anda temui pada Ms. Office 2003. Saya juga pernah mengalaminya.. dan dengan sangat terpaksa, saya harus berusaha mencari letak persembunyian menu favorit saya itu. Ini bukanlah pekerjaan yang mudah, dan sangat menyita waktu untuk terbiasa dengan Ms. Office 2007 atau Ms. Office 2010.

Kini, anda tidak perlu mengikuti saya untuk mencari menu-menu yang biasanya ada pada Ms. Office 2003 di dalam Ms. Office 2007/2010. Software Classic Menu for Office 2007 / 2010 adalah add-ons yang sangat bermanfaat bagi aplikasi Office anda.. tinggal instal, dan .... taraaaaaa.......... office 2010 anda akan menjadi seperti ini :


atau Ms. Office 2007 anda akan seperti ini :

Aplikasi ini hanya 10 Mb. Jika anda ingin mendapatkan software ini, silahkan download dari Mediafire berikut ....
Download disini passwordnya : andystonecold




Jika anda ingin mengajukan pertanyaan, diskusi, atau kritikan dan Saran silahkan klik d i s i n i

Bagikan/Simpan/Bookmarks


September 10, 2011

Back To The Future

Salah satu film favoritku yang hingga saat ini sering ku tonton adalah Trilogi Back To The Future. Film ini disutradarai oleh Robert Zemeckis, dan pemeran utamanya adalah Michael J. Fox, Christopher Lloyd, Lea Thompson, dan Crispin Glover. Tanggal rilisnya pada 3 Juli 1985. Sudah 26 tahun berlalu sejak film yang dibintangi Michael J. Fox ini pertama kali diputar di bioskop. Waktu itu, Back to the Future berhasil jadi film yang meraup keuntungan terbanyak tahun 1985. Ia juga dinobatkan sebagai Film Science Fiction Terbaik di Saturn Award, dan mendapatkan penghargaan Best Effect di Academy Awards. Baru di tahun 1989, sekuel yang kedua Back To The Future II diproduksi, dan berlanjut Back To The Future III di tahun 1990.

Film ini bercerita tentang tokoh Marty dan Doc yang sebenarnya hidup di tahun 1985, namun, karena ada berbagai masalah, mereka pergi ke berbagai era: tahun 1955, 2015, 1885, dan kembali lagi ke tahun 1985. Awalnya mesin waktu yang digunakan berbentuk mobil, tapi dalam adegan terakhir di seri ketiga, Doc berhasil membuat mesin waktu berbentuk lokomotif yang bisa terbang.

Hal yang paling menarik dari film ini adalah konsep parallel universe. Di situ kira-kira diceritakan bahwa alam semesta ini punya sejumlah alternatif situasi. Jadi misalnya kita hidup di tahun 2008 ini, terus berkelana entah ke masa depan atau masa lampau, lalu kembali ke tahun 2008, bisa saja situasi tahun 2008 saat kita kembali jauh berbeda dibandingkan situasi tahun 2008 saat kita pergi.
 


Back To The Future 1 (1985)
Bercerita mengenai Marty McFly, seorang remaja Amerika dengan kondisi ayah dan ibunya tidak harmonis, yang secara tidak sengaja dikirim kembali ke tahun 1955 dengan mesin waktu bertenaga plutonium DeLorean yang diciptakan oleh Ilmuwan (Doc) yang sedikit gila. Selama perjalanannya Marty harus memastikan bahwa orang tuanya yang masih remaja harus bertemu dan jatuh cinta, kalau tidak ia tidak akan lahir di masa depan. Tetapi itu tidaklah semudah membalikkan telapak tangan karena ada Biff yang selalu mengganggu ayahnya. Parahnya lagi, ibunya yang masih belia malah jatuh cinta pada Marty.... 

Back To The Future 2 (1989)
Marty (Michael J. Fox) dan sang professor, Doc (Christopher Lloyd) berhasil mengembangkan mesinya dan pergi ke masa depan pada tahun 2015. Namun sekembalinya ke Hill Valley di tahun 1985 mereka menemukan bahwa segala sesuatu telah berubah...!

Rupanya saat mereka di masa depan, musuh Marty, Biff Tannen, menemukan buku sejarah olahraga yang dibeli Marty lalu digunakannya untuk meraih keuntungan besar dalam judi dan mengacaukan Hill Valley. Untuk memperbaiki semuanya, Marty dan Doc harus kembali ke masa lalu di tahun 1955.

  
Back To The Future 3 (1990)
Sekembalinya dari tahun 1955, Marty menerima surat dari Doc yang di tulis pada tahun 1885. Terpaksa, Marty kembali pada Doc yang berada di Tahun 1955 untuk memberi tahu bahwa Profesor nyeleneh ini terdampar di tahun 1885. Pada saat mencari Delorean sesuai petunjuk dalam surat Doc, Marty menemukan kuburan Doc yang meninggal pada tahun 1885, 7 hari setelah tanggal surat. Meninggalnya pun gara-gara hutang $80.

Marty kini harus terbang kembali mundur ke tahun 1885 untuk menolong sang professor, Doc Brown. Selamat dari serangan bangsa Indian dan masyarakat yang kurang ramah, hingga berurusan dengan buronan Sheriff, Marty berpetualang ala koboi. Masalah lain muncul, bagaimana Marty harus menyeret Doc yang tengah jatuh cinta, kembali ke masa depan.



Fakta menarik tentang film karya Robert Zemeckis ini, adalah:

  1. Gara-gara buku tahunan
    Ide awal film ini datang dari sang penulis naskah Bob Gale, yang menemukan buku tahunan SMA milik ayahnya. Bob lalu berpikir, bila ia bisa kembali ke masa lalu dan menemui ayahnya yang masih SMA, apakah mereka berdua akan berteman?

  2. Ditolak Disney
    Film ini awalnya ditawarkan pada Disney, tapi Disney menolak mentah-mentah. Alasannya, film ini dianggap tak pantas bagi anak-anak, karena menampilkan cerita tentang ibu Marty (di tahun 1955) yang jatuh cinta pada anaknya sendiri (Marty, yang datang dari masa depan).
  3. Ditolak Columbia juga
    Columbia Pictures juga menolak film ini, namun dengan alasan yang bertolak belakang dengan Disney. Columbia menganggap film ini kurang seksi dan kurang banyak menampilkan adegan kekerasan, sehingga tak akan terlalu menarik bagi anak muda. Maklum saja, waktu itu Columbia masih terbuai dengan kesuksesan film Fast Times at Ridgemont High dan Animal House.
  4. Mr Spock batal
    Film ini seharusnya disutradarai oleh Leonar Nimoy (pemeran Mr Spock di Star Trek). Sayangnya, saat itu Leonard sedang sibuk menggarap film lain tentang penjelajah waktu (Star Trek IV: The Voyage Home).
  5. Ganti pemeran utama
    Pemeran Marty McFly awalnya adalah seorang aktor bernama Eric Stoltz. Namun setelah syuting berjalan lima minggu, sutradara merasa kurang puas dengan penampilannya. Michael J. Fox pun dipanggil untuk menggantikan Eric. Nah, di DVD Blu-ray yang baru dirilis ini, Anda bisa melihat aksi Eric Stoltz sebagai Marty McFly, di menu Special Features.
  6. Spaceman from Pluto
    Sid Sheinberg, presiden Universal Studio saat itu, merasa judul Back to the Future terlalu membingungkan bagi penonton. Ia mengusulkan pada sang produser Steven Spielberg untuk mengganti judulnya menjadi Spaceman from Pluto. Tentu saja Spielberg menolak mentah-mentah.
  7. Kulkas penjelajah waktu
    Awalnya, mesin waktu di film ini akan digambarkan sebagai kulkas bertenaga laser. Namun karena produser takut anak-anak yang menonton akan meniru masuk ke dalam kulkas, maka digantilah mesin waktu tersebut menjadi berbentuk mobil.
  8. Ledakan atom terlalu mahal
    Mobil mesin waktu DeLorean bisa terlempar kembali ke masa depan gara-gara sambaran petir. Padahal awalnya, sutradara bukan menginginkan sambaran petir, tapi ledakan atom. Bahkan film ini pun sempat akan diberi judul The Atomic Kid. Karena ledakan atom dianggap terlalu mahal, rencana ini pun dibatalkan.
  9. Dilatih Tony Hawk
    Sebagai Marty McFly, Michael J. Fox diharuskan beradegan skateboard di dalam film. Agar ia mahir mengendalikan si papan seluncur, maka didatangkanlah Tony Hawk, juara dunia skateboard, untuk melatihnya. Namun tahun 1989, saat syuting Back to the Future Part II dimulai, Michael J.Fox sudah lupa cara bermain skateboard
  10. Remaja 30 tahun
    Syuting Back to the Future Part II dan Part III dilakukan back-to-back alias langsung dan tanpa jeda. Pasalnya, Michael J.Fox saat itu sudah berumur 30 tahun, sedangkan dia harus memerankan Marty yang umurnya masih 17 tahun. Kalau syutingnya tak buru-buru diselesaikan, bisa-bisa di Part II kita akan melihat Marty sebagai remaja berwajah boros

Berikut beberapa Wallpaper yang di rilis Play Boy dalam rangka memperingati 25 tahun Back To The Future : 








Bagikan/Simpan/Bookmarks


September 8, 2011

Stephen Chow : King Of Comedy

Tags
Siapa yang tak kenal Stephen Chow???
Shaolin Soccer dan Kungfu Hustle adalah film yang membuat namanya ngetop dan sekaligus mengukuhkan dirinya sebagai Raja Komedi Asia.

Tapi, menurutku kedua film tersebut tidak ada apa-apanya dibanding dengan film-film Stephen Chow sebelumnya (kecuali untuk special effect ). Khususnya untuk film produksi tahun 1990 - 2000, film Stephen Chow selalu sukses membuatku tertawa lepas hingga perut mules, mata berair, bahkan hingga guling-guling.

Komedi situasi yang hiperbola, diramu dengan cerita yang menarik penuh imajinasi (visualisasi ala film kartun/manga), plus tampang bloon sok tidak bersalahnya adalah ciri khas Stephen Chow. Meskipun sudah diputar berulang-ulang di stasiun TV, seperti tidak ada bosannya menonton aksi konyol Stephen Chow ini.

Coba lihat saat Stephen Chow jadi agen 008 pada era Dynasti Ching dalam film Forbidden City Cop, satu-satunya pengawal Kaisar yang tidak bisa kungfu, tapi justru dialah yang berhasil menyelamatkan sang kaisar. Adegan paling lucu saat dia menunjukkan alat ciptaannya ; Ranjang bercinta, lengkap dengan porseneleng penambah kecepatan... wakakakakakakak... lucu abis, sampe guling-guling.

Dalam film Hail the Judge, Chow menjadi Hakim Bao yang super kocak dan cerdas, melawan Wu Meng Ta (paman kumis - pasangan setia Stephen Chow) yang jadi hakim korup suka ngentut saat sidang.. hahahahaha.. pokoknya lucu abis deh...

Mau tau apa saja film-film yang dibintangi Stephen Chow ? Ini dia daftar lengkapnya :

1988
Final Justice
Faithfully Yours
1989
Dragon Fight
Tragic Heroes
Thunder Cops II
The Unmatchable Match
Final Combat
1990
Love Is Love
My Hero
Lung Fung Restaurant
The Unmatchable Match
Curry and Pepper
Sleazy Dizzy
Look Out, Officer!
All for the Winner
When Fortune Smiles
Triad Story
Legend of the Dragon
1991
God of Gamblers II
The Top Bet (hanya kameo)
Fist of Fury 1991
Fight Back to School
God of Gamblers III Back to Shanghai
Magnificent Scoundrels
The Banquet
The Gods Must Be Crazy III (sebagai Narator)
Tricky Brain
1992
Fist of Fury 1991 II
The Thief of Time
All's Well, Ends Well
Fight Back to School II
Justice, My Foot
Royal Tramp
Royal Tramp II
King of Beggars
1993
Fight Back to School III
My Hero 2 (kameo)
Flirting Scholar
The Mad Monk
1994
Love on Delivery
Hail the Judge
From Beijing with Love (juga sebagai penulis dan sutradara)
1995
A Chinese Odyssey Part One: Pandora's Box
A Chinese Odyssey Part Two: Cinderella
Out of the Dark
Sixty Million Dollar Man
1996
Forbidden City Cop (juga sebagai penulis dan sutradara)
God of Cookery
1997
All's Well, Ends Well 1997
Lawyer Lawyer
1998
The Lucky Guy
1999
King of Comedy (juga sebagai penulis dan sutradara)
Gorgeous / Jacky Chan (kameo - tampil 1 menit , jadi polisi yang diseret anjing)
The Tricky Master
2001
Shaolin Soccer (juga sebagai penulis dan sutradara)
2004
Kung Fu Hustle (juga sebagai penulis dan sutradara)
2008
CJ7 (juga sebagai penulis dan sutradara)
Shaolin Girl (sebagai produser)
2009
Dragonball Evolution (produser)
2011
Kung Fu Hustle 2 (dalam proses produksi)
Journey to the West (pra-produksi)
Tai Chi - aka The Way Of  Dragon - Remake film Bruce Lee (dalam proses produksi bersama Anne Hathway dan Jack Black)







Bagikan/Simpan/Bookmarks


August 30, 2011

Tragedi Ketupat 2011

TULISAN ini, tidak bermaksud apa-apa. Hanya menumpahkan sedikit gerundelan yang nyangkut di benak dan hati. Ya, sekadar tulisan. Entahlah, kalau pada akhirnya sidang pembaca mengartikannya lain. Silakan. Sah-sah saja. Tulisan ini jugaterinspirasi dari semua orang yang gelisah ketika H2C (harap-harap cemas) menunggu kapan datangnya Hari Raya Idulfitri 1432 Hijriyah atau 1 Syawal itu. Bisa dikatakan tulisan ini adalah ungkapan teman-teman baik lewat sms, bbm-an, atau email dan nelepon langsung.

Salah seorang teman mengatakan, dalam satu pandangnan, haram berpuasa 1 Syawal. Biasanya orang Indonesia cari aman, lebih memilih puasa kurang satu hari daripada haram. Tapi, jalan tengahnya, kalau mau ikut putusan pemerintah: dialah yang mengambil tanggung jawab sebagai Ulil Amri — soal agama adalah keyakinan kita masing-masing — soal Idulfitri Selasa (30/8) atau Rabu (31/8) juga soal keyakinan masing-masing. Harus dihormati.

Rupanya, kata teman lain, setelah Nazaruddin tertangkap, kini pemerintah Indonesia sibuk mencari hilal…sementara anak di rumah tetangga masih nunggu Bang Thoyib pulang…

Ada yang bilang, “oh, baru ngerti. THR = Ternyata Hari Rabu (Lebarannya).”

Seorang teman menimpali, “orang Indonesia itu visioner. Menjelang Lebaran kerap membicarakan THR Lebaran dan ternyata THR itu merupakan singkatan dari Terbukti Hari Rabu, Lebaran.”

Yang lain bilang,”Ah, tukang kalendernya ga bener tuh!”

Eh, ada juga yang lebih sadis. Begini. “Jualan boraks dan formalin untuk penguat opor dan ketupat. Ready stock! Ping Me ya biar awet sampe Rebo.”

Yang setengah serius bilang begini. “Penetapan pemerintah hari ini peringatan tragedi ketupat se-Indonesia. Kibarkan serbet setengah tiang di dapur Anda. Terutama untuk para emak-emak yang sudah keringetan masak tadi pagi.”

Yang setengah bisnis juga ada. “Dijual cepat tanpa perantara… Opor ayam, sambal goreng ati, dan kari sapi serta ketupatnya… Harga nego… Daripada basi…

“Meskipun tanggal 1 Syawal 1432 Hijriyah belum ditentukan oleh pemerintah, dengan segala kerendahan hati, saya mengucapkan Minal Aidin Walfaidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin.”

Yang cemas sok imut juga buru-buru bikin pengumuman: Berdasarkan info berita penetapan Hari Raya Idulfitri 1432 Hijriyah:
  • tgl 29 Agustus untuk Maqsabiyah
  • tgl 30 Agustus untuk Muhammadiyah
  • tgl 31 Agustus untuk NU
  • tgl 32 Agustus untuk Islam KTP

Seorang teman, orangnya memang serius. Jadi, begitu mengetahui penetapan Hari Raya Idul Fitri 1432 Hijriyah jadinya Rabu (31/8). Tanpa mengesampingkan mereka yang merayakannya pada Selasa (30/8). Lalu ia pun ngasih pesan BBM-an seperti ini: “Menghargai perbedaan mengutamakan kebersamaan “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1432 H, Mohon Maaf Lahir Batin.”

Balik lagi ke masalah Opor. Saya dapat BBM yang menyebutkan, “Pemerintah akan mengganti rendang, opor ayam, ketupat, dan sambal goreng hati yang terlanjur habis atau basi sebelum hari Lebaran. (Tidak berlaku untuk kue kering).

“Kepada seluruh bapak-bapak, pria pimpinan keluarga, setelah Ramadhan usai, maka dimohon kita kembali ke Fitri… diingatkan HANYA ke Fitri, jangan kembali ke Emma, Lia, Kiki, dan lain-lain…


Salam sayang,
Fitri - Alexis - “

Lain lagi dengan mereka yang kemakan iklan di teve, “Cerita Indomie”. Begini.
“Setiap hari dalam hidupku makan Indomie. Bahkan bagiku, Indomie bagaikan nasi bagi kebanyakan orang.. Bahkan bagi ssebagian orang Lebaran wajib makan ketupat dan opor ayam.. Tapi, dari kecil aku tak pernah merasakan itu. Hanyalah Indomie rasa kari ayam yang wajib bagiku… Sampai suatu saat, aku ingin makan ketupat dan opor ayam saat Lebaran. Akhirnya, ibu membuatkanku ketupat dan opor ayam di Lebaran tahun ini… Tapi semua itu rasanya sirna, pasalnya Lebaran diundur dan ketupat juga opor ayam buatan ibuku basi… :( Alhasil kini aku kembali ber-Lebaran bersama Indomie rasa kari ayam. Seperti Lebaran tahun-tahun lalu sebelumnya… Itu ceritaku ‘Indomie dan Lebaran’… Sekarang, apa cerita Indomie punya kamu?”

Tanya: Waduhh… Rabu ya? (Lebaran) Opor keburu basi…. Gulai keburu basi juga dong … Wah! Kalau begini siapa yang salah?
Jawab: Yang salah yang enggak bikin opor atau gulai…

Nun jauh di pelosok sana. Ada seorang sahabat yang berpikir seperti ini. “Seandainya presidennya JK, Lebaran pasti besok (Selasa 30/8)… Karena “LEBIH CEPAT LEBIH BAIK”. Berhubung presidennya SBY, maka “LANJUTKAN!”

Masih berkaitan tentang seputar heboh penetapan Lebaran. Sebuah BBM nyasar datang. Tulisannya begini. Pakai huruf kapital semua. “DIIMBAU KEPADA SETAN-SETAN AGAR KEMBALI KE SEL MASING-MASING KARENA JADWAL PEMBEBASAN ANDA DITUNDA SAMPAI TANGGAL 31 AGUSTUS.”

Yang hobby-nya shopping lain lagi mengungkapkan gerundelannya. “Posisi Matahari dilihat dari pesisir pantai Utara berada1,5 derajat…. Dipastikan hilal 1 Syawal tidak akan terlihat malam ini (Selasa 29/8)…. Tapi, posisi Matahari dilihat dari Blok M, Kramat Jati, dan tempat-tempat lainnya seperti dari Menara Mesjid Agung di Alun-alun Bandung, Jawa Barat, sudah di Discount 50%. Ini menandakan Lebaran memang sebentar lagi…”

Enggak sedikit yang langsung ramai-ramai masang status FB nya “Cieeeee… Lebarannya pending…. Kirain Lion doang yang bisa delay… eh Lebaran juga delay ya…”

Tetangga disebelah rumah bisik-bisik. “Sstt..! Tuh pemerintah sudah beres sidang Istbat… Rabu jadinya. Kalau mau Selasa bareng Muhammadiyah… Pemerintah tetap Rabu (31/8). Yang jadi masalah… Kita pakai baju barunya kapan ya?”

Dengan mata terkantuk-kantuk, baca pesan di ponsel. Untuk kesekian teman-teman mengucapkan Selamat Hari Raya Idulfitri 1432 Hijriyah… Tapi, kali ini lain yang bikin mata jadi terbelalak… “Kami sekeluarga…dengan segala kerendahan hati, mengucapkan “SELAMAT SAHUR KEMBALI….” Segera masukan opor dan gulainya ke dalam kulkas!!”

Akhirnya, setelah membaca semua Email, SMS, menerima telepon. Aku tak perduli Lebaran kita barengan atau tidak! Aku tak ingin merasa karena hilal setitik, rusak opor se-Indonesia. Yang penting aku ucapkan Selamat Lebaran, Maaf Lahir Batin.



Bagikan/Simpan/Bookmarks


August 18, 2011

Android, Makanan Apa yah????

Tags
Gosipnya, pada kwartal ke-4 tahun ini, handphone lokalpun (China) akan mengeluarkan androidnya. Kabar terbaru, hp merk Cross akan mengeluarkan Cross Touchmate AD 202 pada september 2011 ini dengan OS Android 2.2 Froyo dan akan dibundling dengan operator XL. Kayaknya pertempuran Smartphone akan makin seru, nih…

Apa sih Android itu?

Sebenarnya Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri dan untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak (mobile device). Hal ini memungkinkan para pengembang menulis kode terkelola (managed code) dalam bahasa pemrograman Java, mengontrol peranti via perpustakaan Java yang dikembangkan Google.

Seperti yang sudah kita ketahui banyak sekali merek handphone yang sudah mengasung Android sebagai OS nya, contohnya saja Samsung, HTC, dan masih banyak lagi. Dari sekian banyak merek handphone yang sudah menggunakan OS Android, hanya Nokia saja yang tidak menggunakannya, dan sekarang masih bertahan dengan OS Symbiannya.

Mengapa handphone sekarang menggunakan OS Android sebagai Operasi Sistemnya? Jawabannya adalah memiliki biaya lisensi lebih murah dan sifatnya yang semi open source. Tidak hanya itu, Android tentunya akan support dengan berbagai layanan dari Google. Anda pasti sudah tahu tentang Google kan? Google adalah sebuah Search Engine yang paling banyak digunakan orang untuk saat ini.

Tidak hanya murah, tapi Android mempunyai sifat yang Fleksibel. Tidak hanya handphone saja yang menggunakan Android, tapi sekarang sudah menjalar hingga ke Netbook. Sebagai contohnya saja Netbook Acer yang sudah menggunakannya.

Bagusan mana sama Blackberry?
Ada enam kelebihan Android dibanding Blackberry :

vs

1.       Performance
  • BlackBerry: cepat dan stabil. Tapi kadang terjadi phone-hang yang mengharuskan Anda mengeluarkan baterai dari tempatnya dan yang paling menyebalkan adalah proses re-boot: 3-8 menit!
  • Android: Sangat cepat. Belum ada keluhan tentang phone-hang yang mengharuskan baterai keluar dari tempatnya, kecuali jika ingin ganti SIM card. Proses re-boot berlangsung cepat.

2.       Baterai
  • BlackBerry: umur baterai BB memang luar biasa. Ya, wajar saja karena BB tidak banyak melakukan proses berbagai aplikasi seperti pada Android.
  • Android: tergolong boros, tapi kadang bisa sampai satu hari. Tapi harus diingat bahwa ponsel Android memakai baterai untuk BANYAK hal. Contohnya jika Anda memakai ponsel Android untuk brwosing web atau nonton video sampai 1 jam, pastinya itu membutuhkan daya baterai lebih. Dan, bisakah BlackBerry melakukan hal yang sama selama itu?
3.       Email
  • Blackberry: email pada BB memang menjadi andalan RIM. Gmail pada BB pun telah dioptimalkan fungsinya, tapi tentu saja tidak sebaik pada Android.
  • Android: apa yang Anda ragukan dari Gmail buatan Google yang dijalankan pada Android yang juga buatan Google?
4.       User Interface (UI)
  • Blackberry: membosankan, done.
  • Android: Anda bahkan tidak akan merasa lelah untuk menjelajah setiap sudut ponsel Android. Dijamin
5.       Web Browsing
  • Blackberry: sangat melelahkan, Anda harus mengakui itu.
  • Android: disinilah letak kelebihan Android. Android menjadi pemenang jika dibandingkan dengan semua mobile OS. Jika membandingkan web browsing pada Android dengan BlackBerry, seperti siang dan malam saja. Jauh berbeda.
6.       Aplikasi
  • Blackberry: BlackBerry memang memiliki segudang aplikasi, tapi di saat yang sama iPhone juga semakin jauh meninggalkan BlackBerry. Jadi lebih baik melihat apa yang bisa dilakukan BlackBerry untuk menyusul ketertingalannya di belakang iPhone OS dan Android.
  • Android: Semakin banyak aplikasi yang dulunya hanya ada di iOS, kini sudah ada versi Android-nya. Pesaing sebenarnya dari Android adalah iPhone, bukan BlackBerry.

sumber : www.kaskus.us






Bagikan/Simpan/Bookmarks


July 31, 2011

Jam'iyah Hadrah Ar-Rohman

Sore itu jam 16.00 tepat di depan Stasiun Kotabaru Malang. Sebuah panggung besar ukuran 10 x 6 meter dengan background yang bertuliskan “Gebyar Seni Hadrah Al-Banjari se-Jatim”. Arus lalu lintas terpaksa dialihkan dari jalur yang tertutup panggung. Acara ini digelar dalam rangka peringatan hari jadi Koran lokal di kota Malang.

Lima peserta lomba sudah tampil. Sebentar lagi nomor urut 06 harus tampil setelah jeda istirahat. Kelompok kami, Jam’iyah Ar-Rohman nomor urut 10 masih belum tampak hadir di lokasi lomba. Aku yang bertugas di lapangan untuk memantau situasi dan kondisi jalannya gelaran ini mulai gelisah. Kucoba menelpon official tim yang lain, untuk mengingatkan bahwa dalam 1 jam ke depan, tim ini harus tampil.




Jam’iyah Ar-Rohman mungkin satu-satunya peserta dalam acara ini yang sedikit berbeda. Sebagai kumpulan /jamaah sholawat, Ar-Rohman terbentuk bukan dari golongan orang-orang agamis, mantan santri, atau aktivis keagamaan. Anggota Ar-Rohman adalah kumpulan orang-orang pinggiran, masyarakat urban kaum miskin kota. Profesi mereka sehari-hari adalah tukang parker, kuli, pedagang asongan, dan juga pengangguran. Rata-rata mereka memiliki masa lalu kelam sebagai masyarakat urban.

Sebelum terbentuknya kelompok ini, hamper semua Jemaah adalah mantan pemabok, penjudi, dan preman. Itu dulu… 10 tahun yang lalu. Secara perlahan, kehidupan mereka berubah. Mabuk dan judi sudah lama ditinggalkan.

Kini kegiatan senggang mereka adalah berkumpul, diskusi, dan latihan menabuh hadrah/rebana untuk melestarikan budaya sholawat dan kesenian. Setiap seminggu sekali, secara bergiliran di rumah-rumah anggota yang hanya 35 orang ini berkumpul untuk membaca sholawat. Sesekali diselingi music hadrah untuk memeriahkan acara sekaligus unjuk kebolehan bagi masyarakat sekitar. Tak jarang juga kelompok ini di undang untuk memeriahkan acara pernikahan atau khitanan warga. Kelompok ini adalah contoh konkrit sebuah perubahan, sebuah hijrah dari masa-masa suram dalam kehidupan anggota-anggotanya.

Kembali ke acara “Gebyar Seni Hadrah Al-Banjari se-Jatim”, tepat jam 16.50 semua anggota kelompok telah hadir dan siap tampil untuk menghibur sekaligus berkompetisi dengan peserta lainnya. Dan inilah penampilan mereka….



dan inilah penampilan lainnya.. :D


Bagikan/Simpan/Bookmarks


July 9, 2011

So what gitu, loh ???????

Tags
Telpon putus kami ganti”

Sebuah kalimat iklan yang tentunya anda semua tahu, operator mana yang melancarkan iklan tersebut. Kalimat singkat yang bisa ditafsirkan sebagai bentuk rasa tanggungjawab operator selular kepada pelanggan, sekaligus juga serangan balik terhadap saingan. Cukup kreatif sebagai sebuah kalimat provokatif.

Tetapi, saya tidak ingin berbicara tentang iklan atau perang iklan antar operator seluler. Biarlah urusan iklan ataupun perang iklan menjadi urusan masing-masing operator seluler. Yang ingin saya angkat adalah kalimat “Telpon Putus Kami Ganti”.

Pada kalimat tersebut, seolah-olah (menurut saya) operator sangat baik sekaligus arogan pada saat yang bersamaan. Mengapa arogan? Iya, arogan sekali.. memangnya setelah telpon terputus dan operator mengganti pulsa, urusan jadi selesai???

Tentu kita semua sepakat akan merasa sangat terganggu ketika menelpon tiba-tiba putus. Saya dan juga anda menggunakan layanan operator selular adalah untuk berkomunikasi. Tingkat loyalitas anda terhadap layanan operator selular adalah saat berkomunikasi lancar, nyaman, dan tentu saja murah, dimanapun anda berada.


Ketika telepon sering putus.. apakah anda nyaman???? Tentu kita sepakat jawabannya adalah TIDAK.

Ketika komunikasi telepon sering putus dan mendapat ganti pulsa dari operator… apakah tingkat ketidaknyamanan anda berubah serta merta menjadi nyaman ????? jawabannya bisa berbeda, tergantung individu.

Meski seandainya dalam satu kesempatan komunikasi.. tiba-tiba sambungan terputus hingga berkali-kali, lalu anda mendapat penggantian sesuai janji operator,.. apakah urusan anda jadi selesai dengan lawan bicara anda???

Nelpon lagi… putus lagi… ganti lagi…….. (katakanlah sampai 10x)

Cape deh………

Saya pribadi membeli pulsa atau membayar tagihan telepon saya setiap bulan adalah untuk berkomunikasi secara lancar, nyaman (tanpa putus), dan bisa dimana saja. Saya tidak perlu penggantian pulsa karena telpon terputus. Yang saya butuhkan adalah kenyamanan. Harusnya dari tim evaluasi layanan operator tersebut melakukan penelitian ini sebelum melancarkan iklan provokatif.



Bagikan/Simpan/Bookmarks


May 28, 2011

Awas Serangan Gengsi dan Konsumtif !

Tags
"Mas, Nomer PIN BB-nya berapa?"
Sebuah pertanyaan singkat yang cukup menggugah rasa gengsi seseorang. Entah berapa kali teman atau rekanan menanyakan PIN BB kepada saya? Karena saya memang gak punya BB maka saya jawab gak punya PIN, kalaupun punya BB tapi gak pake PIN-PINan.. cukup mandi sehari 2x, BB saya hilang.. hehehehe. Dan sayapun takkan pernah menyesal kehilangan BB saya.

"Masak sih, hari gini gak punya BB? Aku lihat status FBmu menggunakan BB?" 
Respon pada kalimat pertama menunjukkan keterkejutan mereka karena saya tidak punya BB yang mereka maksud, dan ingin menunjukkan bahwa dirinya telah memiliki BB serta sudah mengikuti TREN. Respon kalimat kedua, menunjukkan keterkejutan mereka karena saya juga bisa meng"update" status FB dari BlackBerry tanpa memiliki BB. ( Masalah update status FB menggunakan Blackberry pernah saya bahas disini.)

Saya yakin seyakin-yakinnya, lebih tepatnya Haqqul Yakin.. 98% pemilik BlackBerry di Indonesia hanya menggunakan smartphone tersebut untuk BBM-an, Update Status FB, atau Upload foto di jejaring sosial sebagai sarana eksistensi kenarsisannya. Selebihnya, hanya buat main game, dengerin musik, nonton film, atau browsing.

Lalu, apa bedanya Blackberry dengan smartphone lainnya?

Ya cuma BBM (Blackberry Messenger) doang.....! tak lebih dan tak kurang sedikitpun. Setepat empat kali empat, enambelas.

Sekali lagi saya haqqul yakin, pengguna BBM juga menggunakan sarana messenger yang lain semacam Yahoo Messenger, Facebook Chat, G-Talk, dll. Jadi kesimpulannya, punya atau tidak punya BB, tetap bisa berkomunikasi dengan cara chat melalui messenger yang lainnya.

Smartphone diciptakan untuk membantu pemiliknya melakukan aktivitas produktif melalui sebuah alat/gadget komunikasi telepon genggam. Aktivitas produktif yang dimaksud seperti ; mengingat jadwal kegiatan bagi anda yang pelupa (termasuk saya), membuka file dokumen kerjaan, mencatat ide-ide kreatif, atau mengecek email masuk. Dan kegiatan-kegiatan produktif saya (termasuk menulis blog ini) bisa saya lakukan dengan leluasa dan nyaman menggunakan komputer. Mobilitas dan aktivitas saya masih bisa terpenuhi dengan peralatan yang saya miliki tersebut. Itulah sebabnya kenapa sampai sekarang saya merasa belum membutuhkan smartphone semacam Blackberry, Iphone, Android, atau sejenisnya. 

Untuk kebutuhan mobile, saya cukup puas dengan hape buatan china yang saya miliki sekarang karena sudah sesuai dengan fungsi dan kegunaannya. Sebuah hape dengan 3 kartu, 2 kartu GSM dan 1 kartu CDMA. Praktis, bukan?   Kalau hanya untuk mengikuti tren sudah lebih dari cukup. Mau chatting, bisa pake Nimbuzz atau Ebuddy. Mau update status FB, bisa menggunakan Opera Mini atau Snaptu. Mau buka email/push email bisa menggunakan Emoze. Mau maen game, bisa. Mau buka email/push email, bisa Apalagi hanya untuk memutar file MP3 atau mendengarkan radio, bisa banget. Mau buka file/dokumen Office atau PDF, membuat jadwal, membuat catatan,  juga bisa. Bahkan hape saya bisa digunakan sebagai modem, webcam, mouse, atau flashdisk. Kurang apa coba????

Saya menulis catatan ini bukan ingin menunjukkan kemampuan saya dalam mengeksplorasi hape china, atau mencari pembenaran atas ketidakmampuan saya membeli smartphone semacam Blackberry. Tetapi, maksud saya adalah untuk mengajak pembaca agar lebih bijak dalam memilih gadget sesuai dengan kebutuhan. Jangan mudah terpengaruh dengan iklan atau bahkan karena alasan mengikuti tren/gengsi. Jika smartphone yang anda miliki hanya digunakan untuk telpon dan sms doang, maka anda termasuk korban gengsi dan konsumtif. Btw, saya ingin Android. hehehehe...


Bagikan/Simpan/Bookmarks

May 4, 2011

Kalau belum makan nasi = Belum Makan

Apakah anda sudah makan?

Saya belum, dan masih berkutat di depan pc. Sambil nulis, tadi saya sudah menghabiskan 2 (dua) potong pisang goreng, roti tawar seiris, sebungkus kacang, dan secangkir kopi. Tapi saya masih belum makan.

Saya dan kebanyakan masyarakat Indonesia pasti akan sependapat bahwa yang disebut makan adalah makan nasi. Meskipun sudah menghabiskan berbagai jenis makanan (yang bukan nasi) maka belum disebut makan. Inilah kebiasaan paling Indonesia.

Beras, telah menjadi pangan pokok bagi hampir semua penduduk Indonesia yang populasinya mendekati 240 juta jiwa, dengan konsumsi per kapita yang tertinggi di dunia saat ini. Lebih dari empat dekade , sejak awal rezim Orde Baru pada tahun 1969, Indonesia secara konsisten telah mengejar swasembada beras. Hingga saat ini, belum ada petunjuk bahwa pemerintah akan meninggalkan swasembada beras.

Kebiasaan sejak bayi hingga dewasa dalam hal makanan, akan berdampak pada persepsi kita tentang makan. Pada bayi yang baru lahir, umumnya masyarakat di pelosok pedesaan sudah menyuapi bayinya dengan bubur nasi yang dicampur pisang (selain ASI tentunya). Semakin besar sang bayi, komposisi pisang dan bubur akan semakin berkurang. Hingga akhirnya hanya bubur beras yang disuapkannya. Inilah pendidikan pertama kita tentang makanan.

Menurut ilmu kesehatan, agar tubuh sehat kita harus makan makanan 4 sehat 5 sempurna. Setiap kita tentu pernah mendengar slogan tersebut. Mulai anak TK hingga orangtua kita yang telah lanjut usia. Slogan ini telah mendarah daging hampir di seluruh pelosok di Indonesia karena selalu diajarkan di setiap sekolah.

Slogan ini muncul pertama kali pada tahun 1950-an yang diciptakan oleh Prof. Poerwo Soedarmo, Bapak Gizi Indonesia, untuk memasyarakatkan perbaikan gizi masyarakat. 4 sehat 5 sempurna merupakan komponen yang mesti dipenuhi dalam kebutuhan pokok pangan manusia, yang terdiri dari makanan pokok, sayur-sayuran, lauk pauk, buah-buahan, dan disempurnakan dengan susu.

Sejak bayi sudah makan bubur beras, di sekolah di ajarkan 4 sehat 5 sempurna – dimana makanan pokok selalu di identikkan dengan beras/nasi. Karena alasan inilah, mengapa kita tidak akan menyebut makan jika belum makan nasi.


*)Tulisan ini juga dimuat disini




Bagikan/Simpan/Bookmarks